kangen nulis lagi

Kangen Nulis (Lagi)

Setelah saya bisa mendapatkan penghasilan dari blog ini, saya malah begitu jarang merawatnya. Pada awal 2020 kemarin, saya bahkan nggak kepikiran menulis di blog ini lagi. 80% konten yang ada di blog ini telah saya hapus karena saya fokus di jasa dan produk yang telah saya tawarkan.

Blog ini sudah mengalami perubahan yang cukup memuaskan. Namun, bisa dibilang mati suri setelah mengalami perubahan konsep sebanyak tiga kali selama dua tahun ini.

Saya (untuk sementara) berhenti menulis karena memang harus ngurusi puluhan website. Mulai dari web orang biasa, hingga website perusahaan. Oleh karena itulah saya jadi jarang menulis.

Pagi ini saya merasa dihantui oleh pikiran sendiri. Mata saya cedutan. Bahkan, setelah nyruput kopi pun hati saya masih belum sepenuhnya tenang. Setelah saya melihat wajah ganteng ini di tembok, saya baru sadar bahwa AKU INI SEORANG BLOGGER.

Seorang blogger harus menulis di blognya walaupun seminggu, sebulan atau bahkan satu tahun sekali. Setelah sampai di paragraf ini, saya menjadi lebih tenang.

Tanpa disadari, menulis itu mencerdaskan. Saya tidak begitu pandai berorasi. Tetapi, otak saya berjalan lebih cepat dari mulut saya berkat menulis.

Menulis itu menyenangkan dan menenangkan. Kita bisa mengungkapkan banyak hal lewat tulisan yang tidak bisa diungkapkan dengan lisan.

Melucu di tulisan, juga lebih menjaga kekecewaan ketimbang di ucapan. Saat kita ngomong lucu di depan publik dan orang tidak tertawa, itu seperti kita dikentuti seratus orang di depan muka. Namun, di tulisan, tak seorang pun tertawa, kita enjoi saja.

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *