manfaat melek bisnis online

7 Manfaat Melek Bisnis Online Bagi Mahasiswa

Menjadi pebisnis di usia muda? Siapa takut. Bagi Anda para mahasiswa jangan sampai menyia-nyiakan masa muda, karena inilah saat yang terbaik untuk membangun karir. Apa yang dimaksud karir tak selalu berada di perusahaan. Anda juga bisa memulai bisnis sejak dini, ada banyak pilihan bisnis online bagi mahasiswa yang mudah dirintis.

Semakin cepat memulai akan lebih baik, karena Anda akan memulai proses yang panjang.

Ada banyak ilmu yang akan Anda pelajari di dunia bisnis walaupun bukan jurusan yang Anda ambil saat kuliah.

Ditambah lagi dengan adanya bisnis online semuanya menjadi serba mudah. Apa saja manfaat dan contoh bisnis online yang bisa Anda mulai?

Manfaat Melek Bisnis Online Bagi Mahasiswa

Usia muda adalah usia emas, banyak sekali yang mengatakan hal ini dan benar adanya. Semakin keras Anda berusaha di masa muda maka ada banyak dampak positif yang dirasakan pada saat tua nanti.

Giat berbisnis bisa jadi salah satu kegiatan positif yang bisa Anda jalani sambil kuliah.

Fenomena online shop telah menjadi perubahan yang besar dalam dunia bisnis. Kini untuk memulai usaha tak butuh modal besar, mempersiapkan lapak dengan biaya sewa yang mahal.

Ada banyak manfaat yang akan Anda dapatkan dengan melek bisnis. Adapun beberapa manfaat bisnis online bagi mahasiswa adalah :

1. Memperluas relasi

Bukan hanya keuntungan material yang akan Anda dapatkan, tapi relasi yang semakin luas menjadi manfaat tersendiri.

Ketika Anda ingin membuka bisnis online ada banyak orang yang terlibat di dalamnya, mulai dari teman, supplier hingga konsumen.

Anda mungkin juga membutuhkan orang yang bisa memberikan pembelajaran cara berbisnis. Semua itu adalah relasi yang akan Anda dapatkan dan sangat bermanfaat di masa depan.

2. Meningkatkan kreatifitas

Anda mungkin akan belajar banyak hal melalui buku pada saat kuliah. Tapi tak ada kreatifitas di dalam buku, Anda perlu mengembangkan kreativitas secara mandiri.

Contohnya begini, Anda sudah memiliki produk untuk jualan online tapi Anda masih belum bisa menyaingi toko online sebelah.

Maka kreatifitas Anda akan muncul seperti membuat konten iklan yang menarik atau membuat foto produk yang unik. Dari situ Anda akan terus berproses mengasah kreatifitas.

3. Belajar hidup disiplin

Gaya hidup yang baik bisa dipelajari dengan berbisnis. Jika Anda mau sukses dalam bisnis maka harus mulai disiplin. Bisa hidup disiplin adalah suatu hal yang menyenangkan.

Anda bisa disiplin dalam mengatur keuangan, seperti tidak boros dan bisa terus menabung. Anda juga akan lebih disiplin soal waktu dan on time karena membagi waktu kuliah dan berbisnis itu adalah hal yang tidak instan.

4. Membangun kepercayaan diri

Buat Anda yang sering galau tentang masa depan, cobalah untuk mulai bisnis online. Ketika Anda sudah memiliki usaha, dengan sendirinya kepercayaan diri akan muncul.

Percaya diri itu penting supaya Anda tahu apa tujuan hidup dan terus berani mengambil keputusan demi masa depan yang lebih baik. Pastinya Anda jadi lebih bangga pada diri sendiri.

5. Berpengalaman mencari uang sendiri

Pengalaman mahal harganya, namun dengan berbisnis Anda bisa mendapatkannya dengan mudah. Bisnis online bisa menjadi pengalaman mencari uang sendiri yang tak akan Anda lupakan.

Siapa tahu juga, pengalaman bisnis ini bisa jadi cerita pada saat Anda wawancara kerja dan mendukung CV. Anda juga akan terhindar menjadi pengangguran setelah lulus nanti.

6. Menciptakan lapangan kerja

Siapa tahu nanti bisnis yang Anda rintis menjadi besar dalam waktu beberapa bulan. Dengan begitu Anda perlu memperbesar usaha dengan rekrutmen karyawan.

Hal inilah yang sangat bermanfaat bagi orang lain, karena Anda telah membuka lapangan kerja. Jika Anda tekun dan giat membangun relasi, hal ini bukan tidak mungkin.

7. Mudah dan Murah untuk Dimulai

Bisnis online adalah sebuah usaha yang sangat terjangkau bagi kalangan mahasiswa. Caranya mudah dan tak butuh modal yang besar.

Anda cukup membuka lapak online dengan modal smartphone dan kreatifitas serta terus belajar untuk berkembang.

Banyak ide bisnis untuk mahasiswa pemula yang bisa dipilih sesuai dengan kesukaanmu.

Cara paling mudah untuk memulai bisnis online adalah menyesuaikan hobi.

Misalnya Anda suka dengan benda antik, bisa membuka toko online barang antik. Masih banyak ide bisnis yang bisa Anda eksekusi dan carilah yang disukai.

Contoh Ide Usaha Online yang Bisa Dilakukan Mahasiswa

Memulai sebuah usaha adalah hal yang terberat, bukan hanya di kalangan mahasiswa saja.

Banyak orang yang memiliki modal tapi bingung mau usaha apa. Apalagi mahasiswa yang dananya sangat terbatas, pasti butuh ide usaha yang murah bahkan tanpa modal.

Tak perlu khawatir, dengan adanya media online semua jadi lebih mudah. Bahkan Anda tak akan sulit menentukan produk apa yang sebaiknya dipasarkan. Ada beberapa contoh bisnis kreatif mahasiswa yang bisa Anda tiru sebagai berikut:

1. Dropshipper

Bisnis ini sudah ada sejak lama dan sangat cocok untuk mahasiswa karena tanpa modal untuk membeli produk. Tugas Anda di sini adalah membangun toko online dengan barang yang dijual dan dikirim langsung oleh suplier. Supaya usaha Anda terpercaya, Anda harus mencari suplier yang berkualitas.

Pekerjaan Anda adalah memasarkan produk yang dimiliki para suplier dan Anda bisa menjual apa saja di toko online yang Anda buat. Bisa melalui sosial media atau yang paling mudah di marketplace.

2. Membuat materi belajar

Namanya mahasiswa, Anda bisa menciptakan bisnis dari materi kuliah atau pelajaran yang selama ini telah diterima. Inilah untungnya menjadi akademisi, Anda bisa membuat e-book yang berisi rangkuman materi-materi sesuai dengan jurusan atau yang pernah Abda pelajari.

Saat ini ada begitu banyak yang membutuhkan materi belajar ini jadi sudah pasti ide bisnis online bagi mahasiswa cukup menguntungkan. Anda juga bisa mengemasnya dalam bentuk video tutorial supaya lebih menarik.

3. Jasa Desain Grafis

Bisnis online yang satu ini bisa dilakukan untuk Anda yang suka sekali membuat desain. Jika Anda mampu menggunakan software seperti Corel Draw, Photoshop, maka skill ini bisa dimanfaatkan untuk mencari uang.

Anda bisa membuka usaha jasa pembuatan logo, template Instagram, banner web dan masih banyak lagi.

Ide bisnis online untuk pelajar cukup banyak dicari karena masih banyak pebisnis besar yang membutuhkan desain untuk meningkatkan brand awareness.

Ditambah lagi jika Anda juga mahir fotografi, pastinya tak sedikit yang akan mencari jasa Anda untuk menciptakan foto produk atau bahkan video.

Jangan hanya memendam kreatifitas yang Anda miliki, karena saat ini adalah era di mana kreatifitas sangat dibutuhkan. Ada banyak ide bisnis online bagi mahasiswa yang bisa Anda pilih.

Sekarang tinggal bagaimana Anda menyikapi hal ini, tak perlu ragu dan ingatlah bahwa manfaat yang diberikan akan lebih banyak.

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: